Cara membedakan SD Card Asli dan Palsu

MEMBEDAKAN SD CARD ASLI DAN PALSU


Smartphone canggih yang kamu miliki sekarang tidak afdol rasanya jika tidak disematkan SD Card benar kan? Bahkan, rata-rata banyak konsumen sebelum membeli sebuah smartphone pasti melihat apakah smartphone tersebut mendukung slot SD atau tidak.

SD Card atau yang lebih akrab kita sebut sebagai Memori Eksternal memiliki fungsi yang sangat penting yaitu memperluas atau menambah penyimpanan data digital yang ada di Smartphone. kartu memori sangat bermacam jenisnya dipasaran dari Class terendah sampai tertinggi dan sialnya yang palsu juga tidak kalah banyak.

 Cara Membedakan SD Card Asli atau Palsu

Sebelum kita masuk ke pmebahasan inti alangkah baiknya jika kamu mengetahui jenis memori eksternal yang kamu gunakan dibawah ini.
SD Card = memiliki ukuran cukup besar dan banyak digunakan ketika jaman OS Symbian masih ngtren.
Mini SD = memiliki ukuran yang lebih kecil lagi dari SD Card dan cukup tenar dipakai pada Nokia N series.
Micro SD = jenis terbaru dan memiliki ukuran paling kecil dari yang diatas dan banyak digunakan oleh smartphone zaman sekarang.

1. Cara Fisik Membedakan SD Card asli dan Palsu

Membedakan dari fisiknya menurut saya adalah langkah paling mudah. walaupun keduanya memiliki performa yang sama yaitu mampu menyimpan data baik itu berupa file MP3, Gambar, PDF atau lainya. tetapi, SD Card palsu performanya sangat cepat sekali menurun.

Untuk membedakanya bisa kamu lihat pada permukaan memori tersebut. apakah tercantum nama produsen pembuat SD Card tersebut. sekalipun tercantum, SD Card asli menggunakan semacam cat asli bukan menggunakan stiker. sekalipun, sebelah atasnya menggunakan stiker dibagian bawahnya tetap menggunakan cetakan.

2. Cara Membedakan SD Card asli atau Palsu dengan Aplikasi

Jika kamu ingin cara yang lebih pasti bisa menggunakan sebuah aplikasi bernama SD Insight yang bisa unduh di playstore. aplikasi ini mampu memberikan data detail tentang kartu memori yang kamu gunakan dari tanggal pembuatan, produsen, nomor seri dan lain-lain.
Silahkan kamu unduh terlebih dahulu SD Insight, kemudian kamu buka aplikasi tersebut dan lihat informasi detail yang ditampilkan, cek tanggal pembuatan, model, pembuatnya, dan nomor serial. Silahkan cocokan dengan kemasan kartu tersebut jika tidak sama maka keaslian SD Card tersebut perlu kamu pertanyakan.

Ada cara lain yaitu dengan mengecek memori internal melalui aplikasi tersebut, jika ternyata palsu maka SD Insight tidak akan bisa membaca memori internal pada HP kamu. perlu kamu tahu SD Card palsu biasanya hasil daur ulang dan kita tidak tahu apakah kartu tersebut dulunya adalah bekas terkena virus.

Sebelum, kamu membeli memori eksternal bisa kamu lihat harga yang ditawarkan. biasanya barang palsu harganya relatif lebih murah atau jika kamu terpaksa membeli kartu memori tersebut mintalah garansi kepada penjualnya minimal 1 bulan.

Oke, demikianlah cara membedakan SD Card asli atau Palsu semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk kamu.

0 komentar